Cara Memainkan Aplikasi Tik Tok, Buat Video Jadi Lebih Mudah

TikTew.com | Sebagai pengguna Android, tentunya Anda sudah tidak asing lagi dong dengan yang namanya Tik Tok. Ya, aplikasi ini merupakan satu dari sekian banyak aplikasi pembuat video Android yang sangat populer. Dengan menggunakan aplikasi ini, pengguna bisa membuat video lucu dan keren dengan berbagai efek filter dan backgroud musik menarik.

Nah, buat yang tertarik untuk membuat video lucu, berikut cara memainkan aplikasi Tik Tok.

Cara Membuat Video Melalui Aplikasi TikTok

Sebelum membuat video menggunakan Tik Tok, pastikan bahwa Anda sudah memiliki akun Tik Tok. Akun inilah nantinya yang menjadi username Anda yang menjadi tempat penyimpanan file video yang telah dibuat.

Untuk bisa memiliki akun Tik Tok caranya sangat mudah, pengguna hanya perlu melakukan login menggunakan salah satu akun media sosial seperti instagram, gmail, facebook, Line atau akun lainnya.

Cara Memainkan Aplikasi TikTok Versi Baru

Bacalah: Tutorial Cara Mendaftar Aplikasi Tik Tok Baru untuk Pemula

Perlu diketahui, bahwasannya video yang bisa dibuat melalui aplikasi Tik Tok memiliki durasi yang pendek, yaitu sekitar 30 detik.

Jadi, sebaiknya manfaatkan waktu sebaik mungkin dan persiapkan ide cerita apa yang akan dibuat sebelum merekam.

Adapun cara membuat video melalui aplikasi Tik Tok yaitu:

Langkah 1. Tahap pertama yang harus dilakukan yaitu dengan mengklik simbol tambah (+) yang ada pada deretan menu Tik Tok di bagian bawah.

Simbol ini berfungsi untuk menambah atau merekam video baru.

Langkah 2. Selanjutnya, pengguna akan diminta untuk memilih musik yang akan digunakan sebagai backsoud.

Pada menu select music tersebut, TikTok menawarkan banyak musik dari beragam genre, mulai dari musik valentine, hits, Kpop, lucu dan masih banyak lagi.

Setelah memilih salah satu genre, Anda akan disajikan beragam judul lagu yang bisa dipilih. Setelah menentukan lagu mana yang akan digunakan, pilih dengan klik lagu tersebut dan klik confirm to use and begin shooting.

Langkah 3. Setelah itu, pengguna akan dibawa ke halaman perekaman video.

Pada halaman tersebut, terdapat beberapa efek yang bisa dipilih yaitu efek filter wajah dan efek pergerakan (motion). Pada efek pergerakan, Anda bisa memilih epic, slow, normal, fast hingga flash motion.

Sedangkan untuk efek filter wajah, Tik Tok menyediakan beragam gambar lucu dengan berbagai tema seperti kucing, beruang, emoji, anjing dan sebagainya.

Selain itu, pengguna juga bisa memakai fitur beauty mode on untuk memperhalus dan mempercantik hasil rekaman. Bahkan, pengguna juga bisa mengedit musik untuk menggunakannya pada bagian tertentu saja melalui menu edit music.

Langkah 4. Setelah semua pengaturan selesai dilaksanakan, pengguna bisa langsung merekam gambarnya dengan menekan tombol Hold sampai selesai merekam.

Selain itu, Anda juga bisa menggunakan cara mudah tanpa harus menekan tombol hold terus-menerus dengan menggunakan fitur Tap Shooting. Melalui fitur tersebut, pengguna bisa merekam video hanya dengan satu sentuhan.

Namun, jika menggunakan fitur tersebut sebaiknya melakukan pengaturan waktu perekaman terlebih dahulu pada menu timer. Jika tidak, maka Tik Tok akan merekam terus selama 30 detik.

Cara Mengedit Video Melalui Aplikasi Tik Tok

Selain membuat video dari awal, Tik Tok juga bisa digunakan untuk mengedit video hasil rekaman. Hal ini biasanya dilakukan apabila dirasa ada yang kurang dari hasil tersebut. Fitur edit ini akan selalu tersedia setelah pengguna merekam video.

Adapun cara untuk mengedit video melalui Tik Tok yaitu:

1. Langkah pertama yaitu memilih bagian mana yang akan diedit. Di Tik Tok, terdapat tiga fasilitas edit video yaitu edit music, sound dan special effect. Edit music digunakan untuk mengganti musik background, sedangkan sound digunakan untuk mengedit komposisi suara pada video. Untuk spesial effect, digunakan untuk memberikan tambahan efek pada video.

2. Langkah pengeditan bisa dimulai sesuai keinginan pengguna, misalnya untuk mengedit music, maka Anda cukup klik pada menu edit musik. Setelah itu, pengguna bisa menggeser sesuai dengan bagian lagu yang diinginkan dan mengklik simbol centang setelah selesai.

3. Selanjutnya pengguna bisa mengedit suara dimana pada menu ini terdapat dua pilihan yaitu edit original soundtrack dan sountrack. Pengguna bisa mengedit volume kedua suara tersebut dengan menggeser simbol bulatan putih dan mengklik centang seteleh selesai.

4. Proses edit yang terakhir yaitu penambahan spesial effect. Di sini, pengguna bisa menambahkan efek pada lokasi atau durasi tertentu sesuai keinginan. Adapun effect yang bisa ditambahkan yaitu goyangan (shake), ilusi, black magic, 70s dan sebagainya. Untuk menyimpan hasil edit effect, pengguna harus mengklik save pada pojok kanan atas layar.

5. Setelah selesai melakukan pengeditan, Anda bisa memberi judul dan menyimpan video dengan klik draft. Selain itu, pengguna juga bisa mengunggah video rekaman secara langsung melalui menu post.

Baca pula: Tips Membuat Video Tik Tok Keren Pakai Aplikasi Edit Video

Nah, itulah tadi tutorial lengkap dan mudah untuk memainkan aplikasi Tik Tok. Perlu diingat, setiap video yang diposting setelah direkam tidak akan tersimpan di galeri ponsel Anda.