Cara Menyimpan Tik Tok di Galeri Bisa Nonton Videonya Offline

TikTew.com | Sebagai salah satu platform unggulan untuk membuat atau melihat video-video lucu, Tik Tok memiliki fitur penyimpanan yang berbeda. Pada aplikasi lainnya, video yang dibuat dan diposting akan secara otomatis tersimpan pada galeri Android. Namun, di Tik Tok, video yang telah diposting hanya akan tersimpan di postingan akun. Wah berarti tidak memiliki backup data di perangkat dong?

Nah, jika Anda berfikir demikian, maka tidak perlu khawatir lagi karena berikut akan kami paparkan cara menyimpan Tik Tok di Galeri.

Cara Menyimpan Video Tik Tok yang Baru Dibuat di Galeri

Video Tik Tok yang akan diposting secara otomatis tidka tersimpan pada galeri perangkat. Namun, sebelum memposting video, di akhir pembuatannya pengguna akan diberikan dua pilihan yaitu “Draft” atau “Post”. Jika ingin menyimpannya ke dalam galeri Android, maka pilihlah opsi Draft.

Dengan memilih opsi ini, maka video tersebut tidak akan terposting, melainkan tersimpan sebagai file draft video pada galeri.

Cara Menyimpan Video Tik Tok Sendiri di Galeri

Cara Simpan Video TikTok Download Unduh Tonton Offline

Langkah pertama yang perlu dilakukan tentunya membuka aplikasi Tik Tok, lalu:

  1. Masuk pada menu akun profile. Pada menu tersebut akan muncul berbagai video yang pernah Anda posting sebelumnya. Kemudian buka salah satu video yang ingin didonload.
  2. Setelah video terbuka, pilih dan klik menu opsi yang berupa simbol titik tiga (…) pada deretan menu di sebelah kanan.
  3. Selanjutnya akan muncul beberapa opsi, maka pilih dan klik Save Locally. Secara otomatis pengunduhan video akan dimulai dan dprosesnya akan ditampilkan pada layar.
  4. Jika proses download sudah selesai (100%), maka akan muncul notifikasi download complete dan video tersebut langsung ada pada daftar video di galeri Android.

Selain menu simpan, pada opsi yang disimbolkan titik tiga (…) tersebut juga ada pilihan delete atau berbagi jika ingin membagikan video melalui akun media sosial lainnya.

Baca juga: Cara Berduet Tik Tok, Buat Video Collab Jadi Lebih Kekinian

Meskipun sudah tersimpan di galeri, video Anda tetap akan ada di postingan akun TikTok. Mudah bukan?

Cara Menyimpan Video Tik Tok Orang Lain di Galeri

>

Sebenarnya, cara penyimpanan video Tik Tok orang lain di galeri perangkat tidak jauh berbeda dengan penyimpanan video pribadi pada akun Tik Tok.

Untuk lebih jelasnya cara menyimpan video tTik Tok orang lain di galeri bisa dilihat berikut ini.

  • Masuk ke aplikasi Tik Tok di Android.
  • Setelah itu, bukalah akun profil favorit Anda yang ingin didownload videonya. Atau, Anda juga bisa melakukan pencarian video populer pada menu searching atau timeline Tik Tok.
  • Selanjutnya putarlah video yang ingin disimpan.
  • Pada video tersebut, pilihlah menu Share yang memiliki simbol menyerupai panah di deretan menu sebelah kanan layar. Menu ini terletak di bagian paling bawah.
  • Kemudian akan muncul pilihan media berbagi, mulai dari bluetooth, akun media sosial, akun chatting dan penyimpanan, maka pilih dan klik Save Locally.
  • Setelah itu, secara otomatis video tersebut akan terunduh dan tersimpan ke galeri perangkat Anda. Proses pengunduhan bisa dimonitoring melalui layar video dan jika sudah 100% akan muncul notifikasi bahwa video telah tersimpan ke galeri. Biasanya, video akan secara otomatis masuk ke folder DCIM atau Camera.

Lihat juga: Begini Cara Agar Tik Tok Banyak Pengikut atau Follower Tanpa Buka2an

Nah, itulah tadi beberapa cara yang bisa diikuti untuk menyimpan video Tik Tok ke galeri HP / perangkat. Bagaimana? Sangat mudah kan? Smeoga bermanfaat deh dari admin TikTew.com.